Bank BPR Modern Makassar, Solusi yang Tepat bagi Masyarakat Sulawesi Selatan

Seiring dengan tingginya perkembangan industri perbankan di Sulawesi Selatan dan menjawab kebutuhan masyarakat akan solusi dan layanan perbankan yang terintegrasi, pada 26 Agustus 2019 Bank BPR Modern Makassar hadir di tengah masyarakat Makassar, ibu kota propinsi Sulawesi Selatan.

Bank BPR Modern Makassar merupakan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) ke delapan yang dikelola dan dimiliki oleh PT. Modern Multiartha sebagai Pemegang Saham Pengendali dengan kepemilikan saham sebesar 92,5%.

“Bank BPR Modern Makassar siap menjadi partner bagi Pemerintah Propinsi Sulawesi Selatan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), masyarakat dan seluruh stakeholder dalam melakukan penghimpunan dana masyarakat dan penyaluran kredit bagi masyarakat untuk peningkatan taraf hidup masyarakat di Sulawesi Selatan,” jelas Lieke Sofiar, Direktur Utama Modern Multiartha.